Thursday, October 15, 2020

ALASAN MENGAPA FRESH GRADUATE MELAMAR LOWONGAN KERJA BANK


Sebagai Fresh Graduate atau para lulusan baru dari universitas pasti akan langsung berancang-ancang untuk mencari pekerjaan yang diimpikan. Namun, dalam proses mendapatkan pekerjaan yang diimpikan atau sesuai dengan latar belakang akademisnya, ada tantangan yang harus dihadapi semua fresh graduate seperti persaingan dan belum adanya pengalaman kerja. Oleh karena itu, kebanyakan fresh graduate lebih banyak memilih untuk melamar lowongan kerja bank bahkan dibanding yang sesuai dengan latar belakang pendidikannya.

Ada alasan yang sangat rasional mengapa melamar lowongan kerja bank sangat diminati banyak fresh graduate. Berikut sebagian besar alasannya terangkum di bawah ini:

1. Bank sangat terbuka dalam menerima fresh graduate
Ya, alasan pertama mengapa para lulusan baru universitas banyak yang berminat untuk mencoba melamar lowongan kerja bank adalah karena sektor perbankan banyak menerima fresh graduate atau lulusan baru ketimbang sektor perusahaan lainnya. Dengan demikian, kesempatan para fresh graduate untuk segera bekerja akan lebih cepat ketimbang harus mengikuti rekrutmen di sektor lain terutama untuk jurusan-jurusan tertentu yang tidak banyak memiliki lapangan kerja sesuai dengan ilmu yang dipelajari saat kuliah.

Perusahaan di bidang lain juga kebanyakan mempersyaratkan untuk memiliki pengalaman setidaknya satu atau dua tahun pada posisi yang dibuka untuk lowongan. Sementara lowongan kerja bank, mereka menerima fresh graduate yang masih 0 pengalaman sekalipun, tidak menjadi masalah bila anda tidak memiliki pengetahuan dan pengalaman di bidang perbankan. Meski untuk posisi tertentu mungkin juga dibutuhkan pengalaman khusus.


2. Menerima berbagai jurusan
Apakah jika Anda berminat untuk melamar lowongan kerja bank Anda haruslah merupakan lulusan dengan latar belakang ekonomi? Jawabannya tidak. Selain tidak mempersyaratkan untuk memiliki pengalaman kerja di berbagai posisi, beberapa posisi lowongan kerja di bank juga tidak mempersyaratkan untuk memiliki background pendidikan ekonomi atau tertentu.

Namun nantinya pihak bank umumnya akan memberikan pendidikan khusus selama satu tahun sebelum anda benar-benar bekerja di kantor cabang bank tertentu. Namun jangan khawatir, selama pelatihan atau pendidikan itu pun anda akan tetap menerima gaji atau uang saku sehingga bisa dikatakan anda juga sudah selangkah sebelum bekerja.

3. Mengembangkan profesionalitas
Sebagai fresh graduate tentunya anda belum banyak memiliki pengalaman dunia kerja. Maka dari itulah, dengan melamar lowongan kerja bank anda akan dapat mengembangkan profesionalitas kerja. Mulai dari ketelitian, manajemen waktu, komunikasi dan etika dalam bekerja. Alasannya karena bekerja di bank, anda dituntut untuk memiliki standar profesionalitas yang tinggi.

Dengan demikian, apabila anda ternyata nantinya tidak ingin melanjutkan karir anda di dunia perbankan, anda masih memiliki soft skill yang mumpuni untuk berkarir di bidang lain. Apalagi jika anda sudah melalui pendidikan khusus sebelum mulai bekerja di bank. Jelas ini dapat menjadi batu pijakan awal karir anda untuk masuk dalam dunia kerja yang profesional. Tidak sedikit mantan karyawan sektor perbankan yang melanjutkan kariernya di luar sektor perbankan.

4. Peluang karir
Bank sangat menghargai karyawannya. Salah satunya seperti BCA yang akan memberikan gelar Service Ambassador BCA kepada karyawan yang berprestasi. Namun gelar tersebut bukanlah hanya sekedar gelar. Anda juga bisa berkesempatan untuk mendapatkan promosi ke jenjang karir yang lebih tinggi. Tak heran jika banyak anak muda yang sudah memiliki jenjang karir tinggi di bank.

Itulah beberapa alasan mengapa fresh graduate atau lulusan baru dari universitas kebanyakan sangat berminat mencoba kesempatan melamar lowongan kerja di bank. Apapun posisi yang dibuka untuk penerimaan karyawan biasanya selalu penuh peminat. Tentu alasan di atas merupakan alasan lain selain dari keterbukaan bank dalam menerima fresh graduate dari jurusan apapun dan gaji serta bonus sektor perbankan yang biasanya termasuk tinggi meskipun untuk fresh graduate.

Namun selain pendapatan, sebenarnya ada banyak pengalaman kerja tak ternilai yang bisa didapat bila anda sudah diterima sebagai karyawan sektor perbankan. Semoga artikel ini bermanfaat sebagai pertimbangan anda untuk bergabung dalam bidang perbankan. Semoga sukses!

No comments:

Post a Comment